K O M U N I K A S I
Kata komunikasi berasal dari kata Latin, communis
(artinya sama / sama makna) dan kata communicare yang artinya membuat
pengertian si pembicara dan si pendengar menjadi common atau sama
sehingga tercipta interaksi di antara mereka.
Pengertian Komunikasi
Komunikasi adalah :
Ekspresi [pikiran,
perasaan, keinginan, intuisi, passion]
melalui [cara verbal dan non
verbal] untuk dimengerti orang lain.
Understanding of mean is an
objective of communication.
Daya komunikasi : > Komunikasi verbal 7%
>
Intonasi 38%
>
Bahasa tubuh 55%
Beberapa Pengertian
Komunikasi :
- Passing on
(meneruskan)
- Disseminate
(membagikan)
- Influence (mempengaruhi)
- Transmit (mengirimkan)
- Contact (menghubungkan)
- Interaction (interaksi)
- Dialogue (dialog)
- Share
(membagikan)
- To make common
(menyamakan persepsi)
- Communicare (menyamakan
pandangan)
Komunikasi dikatakan
komunikatif apabila keduabelah pihak selain mengerti bahasa yang dipergunakan,
juga mengerti MAKNA dari bahan yang dipercakapkan
KEGIATAN KOMUNIKASI TDK HANYA INFORMATIF [agar pihak lain MENGERTI dan
TAHU] Tetapi
PERSUASIF [agar pihak lain
bersedia menerima suatu PAHAM atau KEYAKINAN,
sehingga melakukan suatu perbuatan atau kegiatan]
Teori-Teori Komunikasi
Teori komunikasi dari Wilbur
Schram :
Adanya komunikator (sender) dan komunikan (receiver), pesan (message) dan
frame of reffrence (kerangka pemikiran seseorang)
Teori Komunikasi Jack
Duncan :
Adanya attention, understanding, acceptence atau ada
kesediaan menerima komunikan dan action
atau respon positif
Teori Komunikasi Joseph
A Devito :
Adanya keterbukaan (openess), kesamaan (equality), empati (empathy),
dukungan (supportif) dan positif (positiveness )
H. E. Gulley(1968), komunikasi didefinisikan :
“Secara harfiah komunikasi
berarti membuat sama, yakni menciptakan dalam pikiran si penerima sebuah ide
atau citra yang sama dengan yang ada pada pikiran si pengirim.”
Carl I. Hovland
mendefinisikan bahwa :
Komunikasi adalah
proses mengubah perilaku orang lain [communication is the process to modify
the behavior of other individuals]
Harol D. Laswell mengatakan bahwa komunikasi adalah
solusi terbaik dlm menjawab pertanyaan :
WHO SAYS WHAT IN WHICH CHANNEL TO WHOM WITH
WHAT EFFECT ?
Paradigma tsb menunjukkan bahwa komunikasi meliputi 5
unsur sebagai jawaban dari pertanyaan, yakni :
• Komunikator = who [communicator, source, sender]
• Pesan = says what [message]
• Media = in
which channel [channel, media]
• Komunikan = to whom [communicant, communicatee,
reciever, recipient]
• Efek = what effect [effect, impact, influence]
Artinya ® :
Komunikasi adalah proses penyampaian pesan oleh komunikator
kepada komunikan melalui media yang menimbulkan efek tertentu.
Tujuan dan Fungsi Komunikasi
Tujuan Komunikasi
- Perubahan sikap [attitude change]
-
Perubahan
pendapat [opinion change]
-
Perubahan
perilaku [behaviour change]
-
Perubahan sosial [social change]
Fungsi Komunikasi
• Menyampaikan informasi/penyebaran [to
inform]
• Mendidik [to educate]
• Menghibur [to entertain]
• Mempengaruhi [to influence]
Hambatan
Komunikasi
1. Hambatan Teknis
Merupakan keterbatasan fasilitas dan peralatan komunikasi.
Menurut Cruden dan Sherman, jenis
hambatan teknis komunikasi adalah :
# Tidak adanya rencana atau prosedur kerja yg jelas.
# Kurangnya informasi
atau penjelasan.
# Kurangnya
ketrampilan membaca informasi.
# Pemilihan media
[saluran] yang kurang tepat.
2. Hambatan Semantik
Gangguan semantik menjadi hambatan dalam proses penyampaian
pengertian atau ide secara efektif.
Definisi semantik adalah tafsiran arti kata.
3. Hambatan Manusiawi
Terjadi karena adanya faktor emosi dan prasangka pribadi,
persepsi, kecakapan atau ketidakcakapan serta kemampuan atau ketidakmampuan
alat-alat pancaindera seseorang.
Menurut Cruden dan Sherman, jenis
hambatan manusiawi adalah :
- Hambatan yang berasal dari perbedaan individual manusia.
Perbedaan persepsi, perbedaan umur, perbedaan keadaan emosi,
ketrampilan mendengarkan, perbedaan status, pencairan informasi, penyaringan
informasi.
- Hambatan yang ditimbulkan oleh iklim psikologis dalam
komunikasi.
Gangguan pada Proses
Komunikasi
- Environment
distortion, atau ada
gangguan dari lingkungan.
- Experience by
pass, atau berbicara tanpa memperhitungkan pengalaman komunikan.
- Use of
technical term, atau berbicara dengan menggunakan istilah-istilah yang
kurang dimengerti oleh komunikan.
- Status gap,
atau ada perbedaan jabatan / kedudukan yang
terlalu jauh antara komunikator
dengan komunikan.
No comments:
Post a Comment
Tulislah komentar yang bermartabat tanpa ada kata-kata kasar atau berbau sara